"""Mendengar kata ""cokelat"" kita langsung tertarik! Kue bersalut cokelat atau berbahan cokelat pasti akan menjadi makanan yang paling dicari. Selain cita rasanya manis lezat, tampilannya pun bisa jadi sangat menarik. Apalagi dalam bentuk mungil, imut-imut. Kue mini cokelat layak untuk hidangan pesta, arisan, ulang tahun, atau sebagai bingkisan Hari Raya. Sebagai teman minum teh di sore hari... hmm... sungguh nikmat, pilihan paling pas! Membuatnya pun amat mudah. Ada pilihan 20 resep kue mini cokelat. Di antaranya Kue Bola Cokelat, Kue Jagung Cokelat, Chocolate Chips Muffin, Brownies Kukus, Donat Kribo, Party Ball, dan Bola Mete Cokelat."""